Click here to open your Bible

Photobucket

April 18, 2009

HUT GKII Rehobot ke 21



Kata Sambutan Gembala GKII Rehobot

Seluruh anggota jemaat GKII Rehobot yang kami kasihi dalam Tuhan Yesus Kristus, pada kesempatan HUT ke 21 GKII Rehobot, kita patut bersyukur kepada Tuhan karena;

Kita menyadari benar bahwa apa yang kita capai hingga kini, hanya karena anugerah Tuhan. Kita selalu patut mengingat kata-kata Rasul Paulus, bahwa ada yang menanam ada juga yang menyiram, tetapi pada akhirnya Tuhanlah yang menumbuhkan.

Apa yang kita lihat sedang terjadi dalam jemaat kita diantaranya, keberhasilan kita menanam jemaat baru di Karawang pada tahun ini, dan upaya cabang kita di Kota Legenda untuk membuka cabang baru dan berencana membuka cabang kedua tahun ini, memberikan harapan bahwa target untuk mencapai 10 gereja hingga 2010 pasti akan kita capai.

Perubahan system keuangan gereja, telah menunjukkan kemajuan sehingga bukan saja menjamin keamanan dan kebenaran system pengelolaan keuangan, namun setiap rupiah persembahan anak-anak TUhan bisa dipertanggung jawabkan dengan baik.

Penataan kembali pelayanan Usher sudah mulai juga memperlihatkan hasil yang baik.

TK Perisai pun sudah diatur dengan baik sehingga harapan kita, lebih banyak orang tua murid akan mempercayakan kita untuk mendidik anak-anak mereka, tentu bagi kita yang paling utama adalah bidang pelayanan rohani.

Kita juga mulai memperluas jaringan pelayanan kita melalui jasa internet sehingga dapat menjangkau warga jemaat yang ada diluar lingkungan Bekasi.

Masih banyak yang bisa kita sebutkan, sebagai hasil yang telah kita capai dalam satu tahun terakhir, namun karena keterbatasan ruang yang tersedia, maka kami tidak dapat menyebutkan semuanya. Hanya kami ingin sebutkan bahwa kalau semua ini bisa terjadi seperti yang ada sekarang ini hanya karena kerjasama dari semua pihak, baik BPJ, Staff Gembala, Pemimpin KOMSEL, semua yang terlibat dalam pelayanan lewat unsur organisasi. 

Demikianlah penyampaian kami pada kesempatan yang berbahagia ini dan sekali lagi kami ucapkan Puji Tuhan dan banyak Terima Kasih


Pdt. Paul Paksoal, M.Div.    

Last Posts

Kalender Kegiatan Gereja

Jadwal kegiatan dapat berubah sewaktu-waktu, mohon menghubungi gereja untuk informasi lebih lanjut.

Kegiatan Mingguan Gereja

Kebaktian Umum Hari Minggu
I. 06:00 WIB II. 10:00 WIB III. 17:00 WIB

Ibadah Pemuda, Setiap Hari Minggu 19:30 WIB

Ibadah Remaja, Setiap Hari Rabu 19:00 WIB

Ibadah Sekolah Minggu, Setiap Hari Minggu, bertempat di:
TWA 08:00, Vila Mas Indah 08:00, Mulaksakti 08:00, Duta Harapan 08:00, Vila Indah Permai 08:00, Vila Mutiara Gading 2 08:00

Doa Subuh Setiap Hari bertempat di gereja jam 04:45 WIB

Ibadah Doa Perkauan Setiap Hari Jumat bertempat di gereja jam 14:00 WIB

Kelompok-kelompok sel, Senin-Jumat bertempat di rumah-rumah jemaat jam 19.00 WIB

Ibadah Persimas (Jadwal mohon memperhatikan pengumuman hari minggu)

Ibadah Perkaria (Jadwal mohon memperhatikan pengumuman hari minggu)

Ibadah Perkauan (Jadwal mohon memperhatikan pengumuman minggu)

Doa Perkaria Setiap Hari Sabtu bertempat di gereja jam 06:00 WIB

Latihan Paduan Suara Anak Setiap Hari Senin bertempat di gereja jam 18:30 WIB

Latihan Paduan Suara Dewasa Setiap Hari Selasa bertempat di gereja jam 20:00 WIB

Jadwal Ibadah Minggu, cabang GKII Rehobot

Kota Legenda
Dukuh Zamrud Ruko No. 19-20,
Jam 09.00 & 18.00
Pdt. Muchlis Sriyanto, S.Th.

Babelan
Jl. Merdeka Dalam V No.2
Jam 10.00
Pdt. Albinus No'e

Cikarang Baru
Jl. Puspita 12 T3/No.63. Cikarang Baru
Jam 08.00
Ev. Himawan Berlianto

Marturia
Harapan Indah Ruko EL/16
Jam 09.00 & 17.00
Pdt. Melkior Hadi, S.Th.

Gunung Putri
Ruko Blok KA I No.5, Perum Vila Nusa Indah III
Bojongkulur, Gunung Putri, Bogor
Pdt.Yohanes Ndapamuri, M.Th.
Jam 10.00 & 17.00

Pos PI Vila Mutiara Gading Timur 2
Perum Mutiara gading Timur 2 Blok N2 No.32
Mustika Jaya, Bekasi
Ev. Petrus Frans, S.Th
Jam 10.00